Aktivitas sehari-hari selain mengasuh dua anak, saya juga mengajar yoga dan lumayan rajin olahraga. Apalagi lagi seneng-senengnya ikut lari-larian dan taekwondo (meski masih pemula banget), yang menyelip di antara jadwal yoga harian. Tiap hari tidak mungkin tidak berkeringat. Namanya juga wanita, maunya tetap terlihat fresh biarpun sehari-hatinya sering berkeringat. Apalagi pekerjaan saya yang menjadi instruktur yoga, diperlukan wajah yang tetap segar terus saat dilihat murid dan orang lain. Menjaga kebersihan kulit wajah itu sudah dasar banget untuk terlihat cantik. Sebagus-bagusnya kosmetik, kalau dasarnya tidak terawat pasti hasilnya tidak maksimal.
Maka itu sehari-hari pasti selalu sedia pembersih wajah. Apalagi saya memang selalu bawa toilet kit dan segala perlengkapan yoga atau olahraga di mobil agar niat olahraga gak batal. Sering cuci muka biasanya berbanding lurus dengan wajah yang mengering. Jadi memang harus mencari pembersih wajah yang sangat lembut dan cocok untuk kulit saya yang dasarnya memang kering. Bukan itu saja, tapi juga bisa membuat wajah yang awalnya penuh dengan keringat (dan kadang debu) menjadi bersih dah fresh kembali. Daripada nanti jadi keliatan kucel, kan?
Pengalaman Pertama Mencoba Cetaphil Gentle Cleanser
Waktu mau mencoba Cetaphil Gentle Cleanser for all skin types sempat ragu apakah sabun ini akan membuat wajah kering? Jujur, saya itu paling takut merusak kulit dengan bahan-bahan kimia yang keras. Jadi saya coba dulu di kulit tangan.
Jadi pas diolesin ke tangan teksturnya gel yang transparan. Tidak berbau jadi dipastikan tidak menggunakan pewangi. Lalu saya seka pakai kapas basah dan pas dikeringkan hasilnya gak terasa kering. Saking lembutnya kayanya bisa dipakai untuk kulit sensitif.
Untuk kulit saya yang kering sangat bersahabat. Jadi tiap mau bersihin wajah setelah yoga dan olahraga gak takut untuk membuat kulit kering. Pembersih ini banyak direkomendasikan oleh para Dermatologist. Kandungan ternyata memang tidak seperti sabun wajah umumnya. Ini adalah pembersih wajah yang tidak berbahan sabun, jadi memang aman untuk kulit sensitif sekalipun.
Cetaphil Gentle Cleanser Sahabat Olahraga dan Travelling
Thank God! Cetaphil Gentle Cleanser ini juga kemasannya simpel dan praktis. Nyaman untuk dibawa kemana-mana tanpa takut akan tumpah. Membuka dan mengaplikasikannya juga sangat mudah. Bisa aku bawa kemana-mana di dalam travel kit (yang memang selalu dibawa kalau mau yoga atau olahraga dan travelling). Dalam satu botol ini aku bisa melakukan banyak hal, sebagai berikut:
- Sebagai pembersih wajah
Saya kan punya kulit yang normal cenderung kering. Kalau memakai produk yang salah maka beresiko kering mengelupas. Pernah juga malah jadi tumbuh jerawat, padahal aslinya jarang tumbuh jerawat. Ternyata dari pemakaian selama dua minggu kulit tidak bermasalah. Cetaphil Gentle Cleanser dengan soap-free formula, jadi membuat kulit tetap lembut dan menjaga kelembapan alami kulit.
Cara pemakaian: Ada dua cara, yaitu membilasnya dengan air atau tanpa air. Karena saya orangnya senang yang praktis, jadi lebih memilih untuk membilas dengan air. Setelah mengusapkan lembut dengan cara memutar pada area wajah, yaitu pipi, dagu, hidung, kening, kemudian dibilas dengan air. Keringkan dengan cara ditekan-tekan dengan handuk kecil secara lembut. Untuk tanpa air, lakukan dengan cara yang sama di awal akan tetapi saat membilasnya gunakan handuk lembut/kapas yang diusap pada seluruh area wajah.
- Sebagai penyempurna make up remover
Banyak produk pembersih muka tapi keampuhan mengangkat sisa makeupnya rendah. Saya mencoba membersihkan sisa makeup dengan Cetaphil Gentle Cleanser ini dan hasilnya sangat memuaskan. Kulit terasa bersih dan juga tetap lembut. Formulanya mampu membersihkan tanpa menyumbat pori-pori.
Cara pemakaian: Tuangkan sedikit baby oil atau virgin coconut oil (VCO) ke kapas dan usapkan pada wajah untuk membersihkan make up. Jangan bilas dengan air. Untuk mengangkat sisa make up dengan sempurna maka bersihkan lagi dengan Cetaphil Gentle Cleanser dengan mengusapkannya lembut pada wajah. Bilas dengan kapas atau handuk basah, atau bisa membasuhnya dengan air dan keringkan dengan handuk kering.
- Sebagai eye remover
Para wanita pasti akrab dengan eye remover untuk membersihkan sisa make up pada mata, termasuk eye liner dan maskara serta membersihkan sisa lipstik. Cetaphil Gentle Cleanser mampu membersihkan riasan mata, termasuk waterproof make up. Karena formulanya yang sangat lembut dan soap-free, rasanya seperti memakai sabun bayi. Tidak membuat efek pedih pada mata.
Cara pemakaian: Usapkan lembut pada masing-masing kelopak mata, dan bersihkan dengan kapas.
- Sebagai facial scrub tanpa membuat iritasi
Bagaimana sebuah pembersih wajah yang halus bisa memberikan efek scrubbing? Dengan capuran bahan alami lain seperti oatmeal mentah dan gula, Cetaphil Gentle Cleanser ini bisa membuat kulit seperti habis scrubbing. Kulit menjadi lembut dan lebih cerah, karena dapat mengangkat kulit yang kering dan mati. Seperti yang sudah ditulis pada nomer 1, pembersih ini formulanya lembut sehingga kemungkinan iritasi pada kulit sangat kecil.
Cara pemakaian: Campurkan Cetaphil Gentle Cleanser dengan oatmeal mentah dan gula, usapkan pada wajah dan leher. Sama seperti kita menggunakan scrub pada umumnya. Kemudian bilas dengan air dan keringkan dengan handuk kering.
- Sebagai pembersih kuas kosmetik
Selain menjaga kebersihan wajah, tidak lupa membersihkan kuasnya. Salah satu pemicu jerawat adalah kuas yang kotor. Untuk membersihkan kuas kosmetik memang harus berbahan lembut, makanya banyak yang menyarankan dengan shampo bayi. Karena cleanser ini formulanya lembut, maka bisa juga untuk membersihkan all the make up brushes.
Cara pemakaian: Oleskan Cetaphil Gentle Cleanser pada kuas, ratakan dengan lembut. Kemudian bilas dengan air dan keringkan.
- Sebagai pembersih matras yoga
Ini bagus banget sih untuk membersihkan matras. Matras yoga tidak boleh dicuci dengan asal-asalan karena akan merusak bahannya. Tapi kayanya sayang ya Cetaphil-nya. 😀
Cara pemakaian: Tuangkan Cetaphil Gentle Cleanser ke dalam botol spray yang berisi air. Lalu kocok hingga cairannya larut. Takarannya disesuaikan dengan besar botolnya, tidak perlu terlalu banyak. Semprotkan pada matras yoga. Lalu bersihkan dengan lap kanebo basah.
Saya banyak banget ilmu baru tentang perawatan wajah di Cetaphil Indonesia. Kalau bergabung sekarang banyak info penting tentang perawatan wajah dan produk-produk Cetaphil dan berkesempatan mendapat HADIAH juga. Seru banget kan bisa membawa pembersih wajah komplit hanya dengan satu botol. Praktis.
Kalau mau mencoba sabun wajah ini bisa mampir ke drug store terdekat seperti Century, Guardian, Watson. Ada juga di Kemchick, Grand Lucky, dan Food Hall. Hati-hati untuk pembelian online, karena keasliannya belum terjamin. Setau saya sih masih belum dijual online.
Oiya, ini ada tip cara merawat kulit dari Chetaphil:
Selamat mencoba!
Aku suka Cetaphil. Gak bikin kulit muka berasa kenceng tiap abis cuci muka pakai ini. Ntap.
@NitaSellya ah sama! kaya cuci muka pake sabun bayi ya.. 😀
2 minggu pake Cetaphil kulit muka ku moist kek bokong bayik laaaffttt
@EnyFirsa asik banget ya jadi pede dielus elus suami :p
Saya juga jatuh cinta sama cetaphil ini
Jerawat ga dateng-dateng lagi :’)
@Justitia: Oh ya? Pakai cetaphil yang mana? for oily skin ya?
Ini lengkap banget looooh tips n trick nyaaaa. Love banget ide buat bersihin matras Yoga, aku jadi inget pas pilates berarti bisa dipake juga ya buat bersihin alasnya ituuu
Makasih rahne. Iya, aku mencoba eksplorasi. Soalnya yoga mat gak boleh pake detergen biasa. Nanti rusak. Jadi aku pikir kalau ini kan pasti aman banget. Tapi agak sayang sih cetaphilnya Hehe..
Waaah asik nih.. buat cowok cocok ga kak
@motulz harusnya sih cocok. buat cewek aja cocok apalagi buat cowok. Apalagi kang motulz kan rajin travelling hehe..
Baru taauuu bisa buat bersihin kuas kosmetik! Ahey makasih MomFit tips2 Cetaphil nya!
macama chibi. aku juga tadi habis baca reviewmu. menarik 😀
belum nyobain sih produknya mom, ntar nyobain agh, biar kulitnya bisa secantik mom fit :*
@johana kamu kan cantik juga Jo. tapi ini rekomended kok 😀
Yang paling bikin amazed saat pakai ini di bagian sikut dan lutut adalah, beneran jadi lembut banget, lhooo!
Aku jadiin sabun badan aja sekalian 😀
wah aku belum nyoba kalau untuk yang sikut. kebetulan sikut dan lututku paling kering. nyobain ah. makasih kak nuk :*
huwaaaa bisa buat bersihin matras yoga juga ya? kereeen…tapi sayang ya ntar cepet abis hehehe
Iya kalau gak sayang sih sebenernya bisa dipake buat yoga mat juga hehe